XL Membangun Masa Depan Bersama KelasBlogger

Hari Jumat (12/2) pada jam 11.30 wib menjadi waktu berkumpulnya peserta Meet Up Kelas Blogger bersama Kang Arul yang diadakan oleh XL Axiata di Remboelan Cafe, Senayan City Lantai 5 dengan hastag #XLKelasBlogger. Bersama seorang sahabat bernama Hermini, yang telah menunggu di Stasiun Palmerah yang juga penguna KRL Serpong yang terlebih dahulu sampai yang naik dari Stasiun Rawa buntu, meskipun begitu saya naik KRL dari Stasiun Serpong berikutnya karena memang hanya berurutan dibelakangnya, sehingga tidak terlalu lama menunggu. Perjalanan yang hanya membutuhkan waktu 25 menit sehingga saat sampai di Stasiun Palmerah dan bertemu Hermini, sekitar jam 11.00 wib, dilanjutkan naik taxi menuju Senayan City yang sesungguhnya berjarak tidak jauh, karena taxi harus memutar di JCC, Senayan dan selanjutnya hanya memuju Senayan City dengan waktu yang tak sampai 15 menit. Sehingga kami berdua orang pertama dan kedua yang menepati janji berkumpul pada jam 11.30 wib di Remboelan Cafe, Senayan City Lantai 5 dan selanjutkan bertemu dengan Mas Mate dari Humas PT XL Axianta divisi Jabodetabek yang telah membooking tempatnya. Inilah pentingkan untuk konfirmasi kehadiran sebagai peserta Meet Up KelasBlogger dan tepat waktu.

IMG_20160211_152151

Meskipun hari Jumat tetapi pertemuan ini bukan menjadi sebuah kendala karena tersedianya ruang sholat Jumat yang tak jauh dari lokasi kita berkumpul yang kebetulan lokasinya berada di lantai 6. Dari mulai datang sampai jam 11.52 kita berkenalan dan sedikit bergurai dengan Mas Mate dari PT XL Axiata, Tbk selanjutnya satu persatu teman hadir dan berkumpul di ruang makan yang telah di pesan menjadi kapasitas sekitar 30 orang lebih. Selanjutnya menjelang jam 12.00 tepat suara adzan sholat Jumat, kita semua laki-laki yang muslim telah berada dilokasi dengan khusyuk untuk melakukan sholat berjamaat, agar pertemuan antara XL dan KelasBlogger dapat berhasil dengan baik dan sesuai harapan bersama.

Sekembalinya kita sholat jumat telah penuh kursi-kursi dengan kapasitas lebih dari 30 orang untuk siap menyantap hidangan yang telah disediakan oleh para pelayan di Remboelan Cafe. Semua teman-teman hasil konfirmasi telah hadir dan sebelumnya kita saling bersalaman satu persatu untuk menambah keakraban. Menikmati hidangan yang nikmat yang telah tersedia di meja dan telah satu persatu melahapnya dengan habis sehingga rasa nikmat bersama terasa menjadi ruang silaturahmi yang baik. Namun tidak lupa kita saling berkenalan satu persatu dan bergilir menyampaikan blog yang kita miliki termasuk dari team XL Jabodetabek terdiri dari Mas Mate, Mas Dwi, Mas Angga, Mas Fajar dan Mba Dini.

Selanjutnya setelah semua berkenalan dan mengetahui satu sama lainnya, maka pihak PT XL Axiata, Tbk melalui Dwi P. Nugroho, CorpComm XL Jabodetabek memaparkan tentang aktivias XL Axiata yang telah menyediakan layanan seluler dengan jaringan yang luas dan berkualitas di seluruh Indonesia, dan merupakan satu-satunya operator yang memiliki jaringan fiber optic yang luas. XL Axiata berkomitmen terhadap visinya untuk menjadi operator seluler nomor satu di Indonesia.

Kartu 4G Ready Yang Paling Pas Untuk Smartphone
Kartu 4G Ready Yang Paling Pas Untuk Smartphone

4G Mobile XL Prioritas

4G adalah istilah untuk generasi jaringan internet tanpa kabel yang mempunyai kecepatan tinggi. Teknologi ini memungkinkan untuk dapat mengakses internet dengan kecepatan download bisa mencapai 100 Mbps dan upload hingga 20 Mbps.

Manfaat meng-upgrade SIM card.
1. Menggunakan nomor SIM card lama, tanpa harus mengganti nomor
2. Lebih Aman. Mengenai keamanan, algoritma baru terintegrasi, fungsi untuk melindungi dari akses tidak sah ke saluran telepon dank arena itu untuk dikenakan dengan panggilan penipuan pada tagihan.
3. Buku telepon jauh lebih besar dari USIM, memungkinkan ribuan kontak (bukan maksimal 255 di SIM). Setiap kontak USIM juga dapat berisi alamat email dan kontak di USIM disimpan jauh lebih aman di USIM dibandingkan dengan menggunakan memori telepon.
4. Mendukung jaringan 2G/3G/4G, saat di jaringan 4G speed up to 100mbps
5. Sesuai untuk semua smartphone.

XL Prioritas
XL Prioritas

5 Alasan untuk bergabung dengan XL Prioritas

1. Prioritised 4G LTE Network
Nikmati prioritas penggunaan data di jaringan 4G LTE tercepat yang mengutamakan Anda.

2. Worry Free™ Talk & Text to AnyNet™
Bebas telpon dan SMS ke SEMUA OPERATOR di Indonesia

3. Worry Free™ Data Roaming
Kemudahan berinternet di SEMUA NEGARA ASEAN

4. In Control
Tagihan dan pemakaian dalam kendali Anda

5. Digital
Atur semua langsung dari smartphone Anda

4 G Mobil dengan bebas biaya untuk mengupgrade dengan pelayanan antar langsung ke kantor Anda dan dapat dihubungi ke 087800050088 atau email ke iwan4G#@xl.co.id

Interner On Worries Off
Interner On Worries Off

Internet On Worries Off

Dengan Internet On Worries Off, kini kamu dapat chatting, browsing juga update status di media sosial tanpa takut terbatas kuota dan tanpa biaya.

Jika kamu, keluarga atau teman masih sering khawatir untuk internetan, aktifkan XL Internet On Worries Off sekarang juga dan permudah semua aktivitas dengan internet.
Selain internetan tanpa khawatir, kamu juga akan mendapat BONUS nelpon berkali-kali.

Untuk kamu yang belum menggunakan XL, beli dan aktifkan kartu perdana XL, Internet On Worries Off dapat langsung dinikmati Untuk pengguna XL, aktifkan Internet On Worries Off dengan menekan *123*33#

Kartu paling pas untuk smartphone.
1. Kecepatan Xtreme untuk video tanpa putus
2. Sim Card ini mendukung jaringan dan gadget 2G/3G/4G
3. Paling pas untuk smartphone Android, IOS, Windows, dan BlackBerry
4. Lebih aman dengan teknologi encryption terbaru
5. Dapatkan beragam paket dan cek sisa kuota melalui My.XL.co.id atau download aplikasi MyXL di App Store dan Geogle Play

Layanan informasi pelanggan : Layanan XL Info 24 jam : 818 (Gratis), 0817 0818 770, 021 5795 9818 (Berbaya) dan XL Contact Center 24 jam : 817 (Berbayar), 0817 0817 707, 021 5795 9817 (Berbayar)

Acara yang sangat seru dan fun serta yang menyenangkan lagi bertemu teman-teman yang sudah lama tak bertemu. Berbagai pertanyaan seputar XL Axiata menambah wawasan kita untuk tetap peduli bagi perkembangan komunikasi saat ini. Setiap waktu para peserta Kelas Blogger #4 melakukan live twet yang diperlombakan dengan mention ke @XLandme dan @KelasBloggerID serta hastag #XLKelasBlogger akhirnya menjadi trending topic di Indonesia. Semoga XL dapat membangun masa depan telekomunikasi di Indonesia.

Add a Comment